Senin, 12 Agustus 2019

4 Kebiasaan Ini Dapat Memperburuk Jerawat Anda

Think Again - Banyak perawatan yang dapat kamu lakukan untuk menghilangkan jerawat membandal. Namun tahukah kamu, ada kebiasaan-kebiasaan yang sering dilakukan, dan itu dapat memperburuk kondisi berjerawat kamu.
Dara Ayuningtyas, Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin dari ZAP Clinic, mengatakan, hal pertama yang sering dilakukan adalah kebiasaan menggunakan makeup di atas kulit berjerawat.
Menurutnya, makeup atau riasan yang terlalu tebal, dapat menambah produksi minyak di wajah, dan akhirnya memperparah peradangan di jerawat. Terutama, untuk pemilik kulit berminyak, dokter dara menghimbau untuk hindari dulu pemakaian makeup berlebih, agar kulit mu bisa lebih bernafas.
"Kedua, kebiasaan menggosok kulit berjerawat terlalu keras. Kulit yang berjerawat memang harus tetap dibersihkan, namun harus tetap berhati-hati, dalam menggosok kulit, yang sedang berjerawat. Yang biasanya bersifat lebih sensitif," katanya, dalam sebuah video yang dibagikan akun instagram @zapcoid. 
"Jadi, hindari penggunaan-penggunaan pembersih wajah yang berscrub, atau menggosok wajah dengan keras menggunakan handuk. Jika kita menggosok kulit terlalu kuat, jerawat dapat robek dan membuat bekas luka di kulit," lanjutnya.
Ketiga, kebiasaan makan-makanan yang mengandung banyak lemak. Jerawat dihasilkan oleh banyaknya kadar minyak dan kotoran yang ada di wajah. Baik itu dari luar, maupun dari dalam tubuh.
Maka dari itu, dianjurkan untuk menghindari makanan yang berlemak. Karena, bisa menambah kadar minyak, dikulit yang tentunya, akan memperparah peradangan pada jerawat.
"Terakhir, kebiasaan penggunaan produk kecantikan yang bersifat comedogenic. Produk kecantikan yang bersifat comedogenic dapat menyumbat pori-pori dikulit wajah dan memperoarah kondisi berjerawat. Gunakan produk kecantikan yang ringan, atau berbahan dasar air. Baik itu pelembab, atau tabir surya, agar jerawat dan pori-pori tidak menjadi tersumbat," tutupnya.

Sumber : Akurat.co

WhatsApp akan Luncurkan Fitur Boomerang

Think Again - WhatsApp tampaknya tengah mengembangkan fitur boomerang seperti yang ada di platform InstagramFitur ini memungkinkan pengguna untuk membuat video pengulangan selama beberapa detik.
Melansir NDTV, Senin (12/8), fitur boomerang itu sedang dalam tahap pengembangan dan rencananya hanya akan tersedia untuk pengguna IPhone. Namun, ke depannya tak menutup kemungkinan fitur yang sangat akrab dengan anak milenial akan tersebut tersedia di Android.
Menurut WABetainfo, para pengguna WhatsApp mendukung penuh rencana hadinya fitur boomerang. Lebih lanjut, dikabarkan video pengulangan itu akan berdurasi sekitar tujuh detik dan bisa dibagikan melalui pesan hingga status WhatsApp.
Sebelumnya, boomerang pertama kali dikenalkan oleh Instagram yang dibuat khusus bagi penggunanya untuk membuat video pengulangan yang membuat kesan menarik dan lucu.


Sumber : Akurat.co

5 Tips Mudah Simpan Daging Kurban agar Tetap Segar dan Tahan Lama

Think Again - Hari Raya Iduladha telah tiba, seluruh umat Islam di dunia merayakannya dengan penuh suka cita. Pada hari tersebut masyarakat menerima pembagian daging kurban di wilayahnya masing-masing. Namun, tak semua daging diolah pada hari itu juga. Sebagian orang memilihnya untuk menyimpannya dalam kulkas.
Namun, menyimpan daging dengan cara yang tidak tepat justru dapat membuat kualitas daging menurun. Akibatnya, daging akan cepat mengalami pembusukan dan tidak dapat dikonsumsi kembali.
Lalu, bagaimana cara menyimpan daging kurban dengan tepat dan benar?
Dihimpun oleh AKURAT.CO dari berbagai sumber, berikut 5 tips menyimpan daging kurban agar tetap awet dan tahan lama.
1. Jangan cuci daging
Sebelum menyimpan daging di dalam kulkas, hal yang pertama harus dilakukan adalah tidak mencuci daging. Sebab, mencuci daging justru malah akan menimbulkan bakteri jika tidak segera mengolahnya.
2. Pisahkan jenis daging
Tips selanjutnya dalam menyimpan daging adalah dengan memisahkan jenisnya karena setiap daging memiliki tekstur yang berbeda-beda. Selain itu, tips ini juga dapat menghindarkan daging dari bau aneh jika tercampur dengan berbagai jenisnya.
3. Pemilihan wadah
Memilih wadah yang tepat sangat penting agar daging yang disimpan tetap terjaga kualitasnya. Menggunakan wadah yang kedap udara sangatlah disarankan karena dapat mencegah masuknya bakteri ke dalam daging.
4. Menggunakan wadah terpisah
Agar daging tetap awet, sebaiknya gunakan wadah yang terpisah. Hal ini dikarenakan akan memudahkan kita ketika akan mengolahnya. Sehingga tidak ada daging sisa yang keluar masuk kulkas.
5. Suhu yang tepat
Agar daging tetap awet dan tahan lama, sebaiknya daging disimpan di dalam suhu 5 sampai 2 derajat. Namun, jika ingin daging bertahan selama enam bulan, maka suhu yang disarankan adalah kisaran minus 17 derajat celcius.
Nah, itulah sederet tips menyimpan daging kurban agar tetap awet dan juga terjaga kualitasnya. Selamat mencoba![]

Sumber : Akurat.co

2 Makanan Ini Mampu Tingkatkan Memori Anda

Think Again - Perlu Kamu ketahui bahwa otak adalah organ tubuh yang paling penting. Sangat berperan terhadap jantung, melepas hormon dan mengatur tekanan darah, dan ini menggunakan sekitar 20 persen kalori dalam tubuh.
Nutrisi seperti asam lemak omega 3, antioksidan serta vitamin dan mineral sangat dibutuhkan oleh otak. Bukan tanpa sebab, karena untuk menyediakan energi dan melindungi dari berbagai penyakit otak.
Setiap orang sangat perlu untuk menjaga fungsi otak dalam kondisi baik. Oleh karena itu ada beberapa makanan yang tidak hanya meningkatkan daya ingat, tapi juga meningkatkan konsentrasi di setiap harinya.
Dilansir AkuratHealth dari laman BoldSky, berikut dua makanan yang dipercaya mampu meningkatkan konsentrasi dan daya ingat. 
Buah ini dikemas dengan antioksidan yang meliputi catechin, quercetin, anthocyanin, dan asam caffeic. Sebuah penelitian menujukkan bahwa seyawa antioksidan dalam buah beri memiliki banyak efek positif pada otak, termasuk meningkatkan komunikasi antar sel-sel otak.
Selain itu, buah ini juga dapat menunda penyakit neurodegeneratif terkait usia, meningkatkan pembelajaran dan memori. Jadi kamu wajib konsumsi buah ini di setiap harinya. 
Selain bisa dijadikan beberapa olahan makanan sehat alpukat ternyata dapat mendukung fungsi otak dan menurunkan risiko penurunan kognitif.
Kandungan vitamin K dan float dalam alpukat dipercaya mampu meningkatkan fungsi kognitif. Jadi bagi Kamu yang ingin meningkatkan daya ingat serta konsentrasi pada otak wajib mengonsumsi buah ini.
Kamu bisa sandingkan dengan beberapa olahan bahan lain seperti madu, susu kental manis agar rasa dari alpukat tak terlalu hambar.

Sumber : Akurat.co

Pria Melakukan Kesalahan Perawatan Umum

Think Again - Saat ini, perawatan tubuh dan kulit memainkan peran penting dalam kehidupan pria dan wanita. Namun, banyak yang masih salah dalam melakukan perawatan khususnya pria.
Tak sedikit yang hanya sekadar membersihkan tubuh tanpa memperhatikan hal-hal lebih detil yang justru malah merusak kulit.
Mau tahu apa saja? Simak ulasannya berikut ini.
Mengabaikan Kulit
Beberapa pria memiliki kesan keliru bahwa perawatan kulit adalah hal yang feminin. Tentu ini salah. 
Kulit pria lebih keras, ia masih rentan terhadap penuaan, keriput, dan penyakit kulit lainnya. Jadi, pastikan Anda mendapatkan banyak pelembab di mana pun dibutuhkan, gunakan cuci muka setiap hari dan minum banyak air untuk menjaga kulit Anda tetap terhidrasi dan tampak lebih muda.
Menerapkan Terlalu Banyak Gel Rambut
Rambut mungkin merupakan aset terbaik yang akan Anda miliki, jadi pastikan Anda merawatnya dengan baik. Tergantung pada jenis rambut Anda, luangkan waktu untuk mengunjungi salon dan dapatkan saran dan penataan gaya profesional. 
Di rumah, gunakan produk juga, tetapi jangan berlebihan. Pria memiliki kecenderungan untuk menggunakan gel terlalu banyak membuat rambut mereka terlihat sangat lengket. 
Kebersihan Gigi dan Mulut
Kebersihan mulut itu penting, terutama ketika Anda berada di lingkungan di mana Anda perlu bekerja dengan banyak orang. Terlalu banyak pria di luar sana menerima begitu saja dan jika Anda pernah bertanya-tanya mengapa orang cenderung kabur ketika mereka melihat Anda, sekarang Anda tahu. 
Gunakan obat kumur setiap hari dan lengkapi diri Anda dengan sebungkus permen saat bepergian. Hindari makan bawang-bawangan sebelum berjalan ke rapat atau pergi kencan khusus.
Melakukan tindakan yang benar saat perawatan tidak hanya akan membuat Anda menjadi orang yang lebih diterima secara sosial dan menyenangkan, tetapi juga akan memiliki faktor perasaan baik tentang diri Anda.

Sumber : Akurat.co